Minggu, 23 Januari 2011

Parasol : Permainan Memunculkan Payung

hmm mungkin anda sering melihat permainan classic magic yg dimana magician memunculkan efek memunculkan payung.sy tdk bermaksud mendiskreditkan magician yg memainkan permainan ini.akan tetapi apabila anda berminat menguasai permainan ini anda bisa menggunakan gimmick/properti magic bernama parasol..
parasol mirip seperti payung tetapi berbeda.. karena khusus digunakan untuk permainan magic..PARASOL BERBEDA DGN PAYUNG BIASA.baik ukuran maupun bahan, adapun macam/type parasol:

I.JOKER PARASOL


apakah pernah melihat permainan rhomedahl/rizuki??ketika memunculkan payung berwarna warni.salah satunya ialah payung badut./joker.cirinya:dlm satu payung ada garis2 warnanya terdiri dari merah,kuning,putih dan biru seperti warna khas badut!!biasanya digunakan dgn saputangan berwarna-warni

II.MULTI COLOR PARASOL


ini adalah parasol standart yg dimiliki classic magician,warnanya monoton/satu payung satu warna:merah,kuning transparant dll,biasanya digunakan dgn saputangan dgn warna serupa.

III.NEWSPAPER PARASOL


parasol ini bentuknya ialah payung yg berpunggung seperti koran..biasanya digunakan dgn efek merobek-robek koran lalu memunculkan payung..

IV.BLACKJACK/POKER PARASOL:

nah parasol ini favorit saya,soalnya masih langka yg memiliki dan bagus sekali digabungkan dgn permainan card manipulation.karena punggung payungnya mirip dgn kumpulan kartu2 remi..

V.JUMBO PARASOL


tehnik ini memunculkan payung yg besar sering pula dimainkan dlm the master..cuma yg beda sekarang ialah ukurannya yg jumbo.

VI.CHINESE PARASOL


parasol type ini ialah mirip dgn payung tradisional cina,jarang magician klasik pria menggunakan gimmick ini.mungkin yg kesannya feminim ya??parasol ini hampir selalu saya mainkan..

adapun tehnik yg biasa digunakan dlm permainan parasol ialah:

?Sleeve Production
?Split Production
?Back Production
?Trousers Production
?Chest Production
?Japanese Production
?Parasol Climax
?Jumbo Parasol Production

nah parasol ini termasuk mahal harganya satu set(4 buah)harganya sekitar 400-600 ribu rupiah!!dan gimmick ini made in china.bisa anda beli di magic shop .karena hampir semua magic shop menjual gimmick ini.

gimmick ini termasuk selfworking.jadi menguasainya tidak butuh waktu lama,sekitar 1 minggu anda sudah siap pentas.

semoga Informasi diatas bisa berguna,dan untuk lebih jelas bagaimana trik tersebut bisa bertanya pada saya..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar